4 Aksesori Wajib untuk City Bikers agar Terlihat Keren
Rabu, 25 November 2020
read page
Penulis : Reygi Prabowo Editor : Sri Noviyanti

Perjalanan berkeliling kota mengendarai motor kesayangan punya sensasi tersendiri bagi city bikers. Meskipun kerap bertemu dengan macet, hal itu bukan jadi halangan.

Seorang city bikers sejati akan menikmati tiap detail perjalanan dengan motor. Bahkan, mereka juga memakai beragam aksesori sebagai pelengkap, baik pada motor ataupun pakaian biar terlihat lebih keren.

Bergaya sekeren mungkin pada saat berkendara memang bisa meningkatkan mood  dan membuat seseorang lebih percaya diri. Lalu apa saja item wajib dan aksesori yang biasa digunakan oleh city bikers?  

1. Jaket kulit tebal 

Mengenakan jaket kulit memang sudah menjadi stereotip seorang city bikers. Selain terkesan macho, jaket kulit juga memiliki fungsi penting untuk seorang pengendara motor. 

Jaket kulit yang tebal dapat melindungi kulit dari sinar matahari langsung. Jaket juga dapat melindungi pengendara jika terjatuh di jalan sehingga kulit tidak langsung bersentuhan dengan aspal ataupun permukaan jalan.

Carilah jaket kulit yang mempunyai pelindung siku tangan. Biasanya bagian tubuh tersebut menjadi tumpuan jika Anda terjatuh dari motor. 

2. Helm

Sebagai pelindung utama pengendara motor, helm adalah aksesori wajib yang harus dikenakan oleh para bikers. Karena fungsinya vital, seorang city bikers tak boleh asal memilih helm

Helm yang Anda gunakan harus sudah terdaftar dalam Standar Nasional Indonesia (SNI) sehingga kualitas dan kekuatannya sudah teruji. Dari segi bentuk dan warna juga harus dipertimbangkan agar helm bisa serasi dengan motor kesayangan. Dengan begitu, Anda bisa berkendara dengan gaya yang keren. 

3. Sarung tangan 

Sebagai seorang city bikers, mengenakan sarung tangan juga merupakan aksesori yang umum digunakan. Sarung tangan juga memainkan peran penting pada keamanan berkendara. 

Umumnya jika seseorang terjatuh dari motor, tangan merupakan insting yang bergerak pertama kali untuk melindungi tubuh dan organ vital lain seperti kepala. 

Jika mempunyai budget lebih, belilah sarung tangan yang memiliki pelindung pada hampir seluruh permukaan tangan. Sarung tangan dengan kriteria ini dapat melindungi pergelangan hingga jari-jari.

4. Box pada motor

Sebagai seorang yang kesehariannya mengendarai motor, memiliki box penyimpanan di kendaraan dapat dijadikan alternatif pilihan. Selain membuat motor terlihat lebih garang, box mempunyai manfaat lain yang sangat berguna.

Di musim hujan seperti sekarang, misalnya, dapat dijadikan tempat menyimpan barang berharga Anda agar tidak terkena hujan saat di perjalanan.

Jika Anda seorang city bikers sejati, tentu sudah tidak asing dengan beragam aksesori tadi. Bergaya keren boleh saja, tapi jangan lupakan juga faktor keamanan ya. Jadilah bikers yang taat aturan dan tidak ugal-ugalan di jalan agar tetap terlihat keren pada saat on the road.